RANGKUMAN AGAMA ISLAM
278 adalah Tuhan kami)” Kemudian, mereka pun bersujud. Orang-orang mukmin tetap hidup di dalam fitrah Islam. Akan tetapi, orang-orang kafir merusak perjanjiannya. Tanya : Apa pokok dari iman? Jawab : Kalimat tauhid yang berbunyi, “Laa ilaa ha illal- lah muhammadun rasulullah.” Tanya : Apakah diperbolehkan berpikir mengenai zat Allah SWT? Jawab : Tidak, karena akal manusia sangat lemah dan tidak akan sanggup berpikir mengenai zat Allah SWT, tetapi hanya sifat-sifat Allah SWT lah yang boleh dipikirkan. Tanya : Bagaimana kamu mengetahui Allah SWT? Jawab : Allah SWT memiliki sifat-sifat sempurna dan terbebas dari segala sifat lemah. Tidak ada satu pun yang menyerupai-Nya di bumi dan di langit. Allah SWT Maha Melihat lagi Maha Mendengar. Tanya : Apa yang Allah SWT ciptakan sebelum langit dan bumi? Jawab : Allah SWT menciptakan nur Muhammad SAW sebelum Dia menciptakan langit dan bumi. Tanya : Siapakah yang menciptakanmu? Jawab : Allah SWT. Tanya : Keturunan siapakah kamu? Jawab : Saya adalah keturunan Nabi Adam AS. Tanya : Bangsa siapakah kamu?
RkJQdWJsaXNoZXIy NTY0MzU=